Kamis, 08 Oktober 2009

Ust. YM Mundur dulu dari TV

Saya malam ini dengan hati bergetar mengirimkan sms ke semua kawan-kawan di stasiun-stasiun TV, bahwa saya benar-benar mundur dulu dari pertelevisian. Semoga Allah memaafkan segala kesalahan-kesalahan saya.

Sms ini menyusul pers confrence yang saya laksanakan pekan yang lalu, bahwa saya istirahat total dulu dari TV Nasional, dan konsentrasi di pesantren dan di gerakan-gerakan dakwah dan sayap-sayapnya, seperti MDN, Wisatahati, PPPA, Daarul Qur'an, usaha jasa travel dan jasa usaha berbasis pesantren lainnya. Selanjutnya, dakwah-dakwah yang sifatnya public service, saya akan gunakan media DVD, website, TV-TV lokal, dan simpul-simpul MDN di seluruh nusantara. Maka nya saya berpesan kepada seluruh kawan-kawan simpul MDN, agar benar-benar mengelola majelis-majelis dhuhanya dan menyetel DVD-DVD MDN secara berkala dan rutin lewat majelis-majelis tersebut, agar masyarakat masih dapat "bertemu" dengan saya di layar kaca. Bukan lewat TV nasional, melainkan lewat layar kaca DVD MDN.

Mohon doanya untuk kebersihan hati saya, keistiqamahan, dan kelurusan niat. Saatnya nanti memang balik lagi ke TV nasional, jika masih ada peluang, ya saya serahkan sama waktu saja.

Salam Yusuf Mansur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Klik Comment untuk komentar dan pertanyaan Anda. TERIMAKASIH.