Selasa, 22 Desember 2009

HIJRAH ; Ust. Yusuf Mansur



Assalamu’alaikum wr.wb



Hijrah terpenting adalah dari SYIRIK kepada TAUHIID

Dari menuhankan harta

Dari menuhankan jabatan, kedudukan, kekuasaan,

Dari menuhankan penampilan

Dari menuhankan pujian dan penghormatan, popularitas

Dari menuhankan manusia, pasangan hidup, orang tua, anak-anak,

Dari menuhankan nafsu, syahwat, amarah

Dari menuhankan diri sendiri

Dari menuhankan kesenangan duniawi

Dari menuhankan apapun selain Allah

Hijrahlah menjadi LAA ILAAHA ILALLAH

Tiada Tuhan Selain ALLAH

Selain Allah hanyalah makhluk ciptaan-NYA yang lemah tak berdaya tanpa kekuatan-NYA

Yang bodoh tanpa percikan ilmu-NYA

Yang miskin papa tanpa titipan-NYA

Yang tersesat tanpa Tuntunan-NYA

Yang berlumur dosa tanpa ampunan-NYA

Yang hina dina tanpa kemuliaan dari-NYA

Semua makhluk mutlak adalah Milik-NYA, Ciptaan-NYA, dalam Genggaman-NYA tak dapat memberi manfaat sedikitpun tanpa ijin-NYA

Tak kuasa memberi mudharat sekecil apapun tanpa ijin-NYA

Cukuplah ALLAH...

Cukuplah ALLAH...

Cukuplah ALLAH...



Wassalamu\'alaikum wr.wb

Salam Yusuf Mansur

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Klik Comment untuk komentar dan pertanyaan Anda. TERIMAKASIH.