Minggu, 15 November 2009
Rasa Takut Menjelang Persalinan
Proses kelahiran cenderung memicu kecemasan, terlebih lagi pada ibu yang baru pertama kali melahirkan. Namun, jika Anda mengetahui secara pasti langkah-langkah persalinan, kecemasan tersebut akan mereda. Conectique mempunyai informasi yang sebaiknya Anda ketahui untuk meredakan kecemasan itu.
* Pasrah dan lakukan persiapan
Proses kelahiran pertama memang menakutkan. Akan tetapi Anda tetap harus melewati proses itu, jadi sebaiknya sebelum saatnya tiba, persiapkan diri untuk mengahadapi proses tersebut. Anda bisa mencari informasi di buku atau browsing di internet tentang persiapan kelahiran yang pertama ini.
* Jangan Abaikan Rasa Takut
Kadang, Anda tidak mau orang mengetahui Anda lemah atau takut. Sehingga Anda menyembunyikan rasa takut itu, dan mengalihkan pikiran pada hal-hal yang lain, seperti; berbelanja keperluan bayi, atau bekerja. Disarankan agar tidak memendam ketakutan. Jika kemukakan hal tersebut pada pasangan, atau teman-teman yang pernah mengalaminya. Mereka akan memberi masukan, atau petunjuk apa yang seharusnya dilakukan sehingga Anda siap jika saatnya tiba.
* Pengetahuan adalah kekuatan
Jika Anda tahu proses yang akan dilalui saat melahirkan, maka kondisi mental Anda juga akan siap menjelang kelahiran. Dengan membaca buku tentang kelahiran dan atau membuka situs-situs kelahiran, Ada setidaknya tahu dan mengerti proses yang terjadi dan langkah yang dilakukan oleh paramedis saat membantu Anda melahirkan.
* Ikut Kelas Antenatal
Selain mencari informasi, ikutilah kelas untuk ibu hamil seperti kelas senam Lamaz. Kelas itu memberi teori teknis tentang cara bernafas, dan cara menenangkan diri ketika proses kelahiran. Memang, mengikuti kelas itu bukan berarti Anda secara otomatis terbebas dari rasa sakit ketika melahirkan, akan tetapi setidaknya Anda menjadi lebih tenang. Jika Anda panik, otot-otot akan menegang dan Anda akan merasa lelah, sehingga lebih kesakitan.
Sakit adalah hal yang ditakutkan setiap ibu yang akan melahirkan. Sampaikan kecemasan Anda pada dokter, sehingga Anda bisa mendapatkan peghilang rasa sakit. Tetapi Anda juga harus bisa menerima jika ternyata dokter mempunyai keputusan yang berbeda. Beberapa contoh bius yang terdapat dirumah sakit bersalin adalah entonox, pethidin, atau yang umum digunakan adalah epidural. Tetapi Anda juga harus memastikan di rumah sakit tempat Anda akan melahirkan, apakah fasilitas tersebut tersedia.
* Jika Menghadapi Persalinan Sulit
Proses kelahiran dipengaruhi secara langsung oleh 2 faktor. Pertama, ukuran pinggul dan kedua, posisi bayi dalam kandungan. Kedua faktor tersebut berada di luar kontrol Anda.
Biasanya pada kelahiran pertama, 1 dari 10 bayi lahir dengan posisi yang disebut posterior. Maksudnya posisi kepala bayi sudah di bawah hanya saja bukannya menghadap ke pinggul tetapi melenceng 90 derajat. Sehingga kepala bayi harus diputar 90 derajat agar dapat lahir.
* Proses kelahiran bukan ujian
Anda tidak perlu mempersoalkan akankan melahirkan dengan bantuan pembiusan atau tidak. Hal terpenting yang perlu dipastikan adalah bayi Anda bisa lahir selamat.
Tidak semua ibu beruntung melewati proses persalinan yang lancar dan cepat. Pastikan saja persiapkan Anda telah sempurna. Agar mendapat dukungan, Anda dapat mengajak suami atau ibu menemani saat melahirkan.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Klik Comment untuk komentar dan pertanyaan Anda. TERIMAKASIH.